Sahib Dan Sipahi
Di india terjadi pemberontakan sipahi-kesatuan pribumi yang berdinas sebagai tenaga kolonial. sejumlah raja turut memberontak. inggris membawa pembaruan. orang-orang india merasa terancam. (ctp)
Sabtu, 16 Juni 1984
EMPAT potong kue misterius tiba-tiba bermunculan di seluruh India suatu pagi pada bulan Maret 1857. Penguasa Inggis berdebar. Apa gerangan artinya? Siapa yang menyebarkan? Tak seorangpun tahu pasti, isyarat apa yang tersirat pada empat potong kue chupatty itu. Yang jelas, ada semacam gerakan rahasia untuk membuat dan menyebarkan juadah itu empat-empat, dari tangan ke tangan. Begitu mengesankan aksi kue berantai itu: diperkiraka...