Warga pendudukan bicara tentang palestina dan israel
Sekitar 18% penduduk arab memilih tinggal di israel sejak perang 1948. bagaimana keadaan mereka, apa kekhawatirannya dan pendapatnya. semuanya terungkap dalam buku conversations with palestinians in israel : sleeping on a wire.
Sabtu, 25 September 1993
PADA suatu malam yang gerah bulan Juli 1991, saya mengunjungi sebuah perkemahan musim panas di hutan Lavie. Anak lelaki dan perempuan Israel, Yahudi, maupun Arab sedang berdiri dan berdebat tentang perlakuan pemerintah terhadap warga Arab, tentang ketidakacuhan Arab terhadap kondisi Israel yang pelik, tentang cara militer menangani intifadah. Dengan rasa penuh percaya diri dalam gejolak semangat anak muda, mereka saling mengadu argumentasi yang s...