Kembali, setelah 177 tahun
Pemerintah inggris mengembalikan ratusan manuskrip jawa kuno dalam bentuk mikrofilm, yang naskah aslinya dahulu dirampas raffles dari keraton yogyakarta. mikrofilm itu akan disimpan di keraton yogya.
Sabtu, 5 Agustus 1989
RATUSAN manuskrip langka minggu ini kembali pulang, setelah lebih dari satu setengah abad raib dari Bale Kapujanggan Keraton Yogyakarta. Naskah-naskah dari abad ke-18 dan 19 dalam bahasa Jawa bertulis tangan itu, Rabu siang pekan ini, diserahkan oleh Duta Besar Inggris Kelvin White - disertai Direktur British Council di Indonesia, John Blackwell - kepada Hamengku Buwono X di Bangsal Srimanganti, Keraton Yogyakarta. Ini peristiw...