Redaktur ekonomi Majalah Tempo. Meliput isu ekonomi dan bisnis sejak 2013. Mengikuti program “Money Trail Training” yang diselenggarakan Finance Uncovered, Free Press Unlimited, Journalismfund.eu di Jakarta pada 2019. Alumni Universitas Negeri Yogyakarta.
Konten

Berburu Pasal Antibangkrut
Asosiasi Pengusaha Indonesia meminta pemerintah menerapkan moratorium terhadap permohonan penundaan kewajiban pembayaran utang dan kepailitan. Rentan menjadi ajang pesta pengemplang utang.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 11 September 2021

Kejarlah Timor Sampai ke Tommy
Satuan Tugas Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) menyeret nama Tommy Soeharto. Jalan keluar menunggu proposal penunggak kredit macet mobil nasional.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 4 September 2021

Tuan Rumah Masih Kalah
Pengembang dan penerbit game lokal kedodoran menghadapi serbuan game global yang ditopang modal besar. Pemerintah menggandeng veteran game internasional.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 28 Agustus 2021

Terpapar Bahaya Mati Lapar
Jutaan orang Indonesia jatuh miskin sepanjang masa pandemi Covid-19. Puluhan juta lainnya hampir terjerembap ke jurang yang sama.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 14 Agustus 2021

Bara Holding Panas Bumi
Kementerian Badan Usaha Milik Negara mengejar penyatuan aset pembangkit panas bumi milik PLN dan Pertamina Geothermal Energy. Agar gemuk sebelum mencari dana ekspansi lewat bursa saham.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 7 Agustus 2021

Sementara Tobat Bakar Uang
Neraca keuangan Bukalapak membaik. Bukan untung, tapi mengerem kerugian dengan memangkas beban pemasaran.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 31 Juli 2021

Darah Baru Singa Merah
Keluarga Kirana membangun maskapai penerbangan baru, Super Air Jet. Berkejaran dengan waktu untuk membereskan gunungan utang yang membekap Grup Lion Air.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 24 Juli 2021

Satu Pailit, Tiga Raksasa Mengernyit
Telkom terancam merugi atas investasi di tubuh PT Tiphone Mobile Indonesia, yang kini di ambang kebangkrutan. Masalah baru ini kembali menyingkap dugaan transaksi ganjil tujuh tahun lalu yang menyeret Grup Sinar Mas.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 17 Juli 2021

Aba-aba Dirigen Sebelum Pesta
Bursa pemilihan Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia memanas. Sinyal dukungan Istana kepada salah satu calon diduga melatarbelakangi munculnya tekanan terhadap sejumlah pemilik hak suara.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 12 Juni 2021

Perdagangan Aset Kripto Bisa Disalahgunakan jika Tak Diatur
Aset kripto kian digandrungi di Indonesia. Hanya dalam empat bulan, Januari-April 2021, nilainya telah menembus angka Rp 237 triliun, naik empat kali dari capaian sepanjang tahun lalu. Sedikitnya 5,6 juta orang di Indonesia kini tercatat menggenggam beragam koin digital. Kepala Bappebti Indrasari Wisnu Wardana menjelaskan kedudukan lembaganya di pasar baru yang belum banyak tersentuh regulasi ini.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 22 Mei 2021

Musim Gandrung Koin Kripto
Jutaan orang di Indonesia turut bertaruh cuan ratusan triliun rupiah pada naik-turunnya harga koin kripto dunia. Risiko fluktuasi harga yang tidak terkira tersembunyi di balik iming-iming keuntungan cepat.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 22 Mei 2021

Migrasi Digital Sudah Tepat walau Terlambat
Kementerian Komunikasi dan Informatika pada akhir April lalu mengumumkan pemenang seleksi penyelenggara multiplexing (mux) alias perangkat pembagi frekuensi sekaligus pemancar siaran digital di 22 provinsi. Namun hasil seleksi ini menuai protes sejumlah lembaga penyiaran swasta. Kepada Khairul Anam dari Tempo, Jumat, 7 Mei lalu, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny Gerard Plate menjelaskan proses seleksi dan rencana migrasi setahun ke depan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 15 Mei 2021

Gatal Menunggu TV Digital
Pemerintah menetapkan penyelenggara multiplexing di 22 provinsi. Pertarungan berlanjut hingga tenggat migrasi siaran digital pada November 2022.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 15 Mei 2021

Benang Kusut Utang Raja Tekstil
Sritex dibelit gulungan utang sampai Rp 17 triliun. Kusutnya restrukturisasi melebar hingga ke pengadilan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 1 Mei 2021

Dua Wayang Janji Kawin
Gojek dan Tokopedia bersiap melebur, membentuk perusahaan baru sebagai induk kedua raksasa startup Indonesia. Terdesak investor yang telah lama menunggu keuntungan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 24 April 2021

Bunga Tidur Bukit Cikidang
Politikus Budiman Sudjatmiko berikrar membangun kompleks pengembangan teknologi bernama Bukit Algoritma. Proyek baru untuk menarik investor dengan embel-embel "Silicon Valley Indonesia" di lahan calon Kawasan Ekonomi Khusus Sukabumi yang mangkrak.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 17 April 2021

Runtuh tatkala Tamasya Layuh
Daerah sentra pariwisata kesulitan pulih setelah dihantam pandemi. Melahirkan masalah baru di sektor ekonomi lain.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 10 April 2021

Bahara Pemangku Proyek Raksasa
Tragedi tangki minyak di Balongan terjadi saat proyek peremajaan unit pengolahan dimulai. Masalah baru di tengah kesulitan Pertamina menjalankan megaproyek kilang.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 3 April 2021

Pengumuman Jokowi dan Peran Jokowidjaja
Pemerintah meneken nota kesepahaman impor beras dengan Thailand pada awal Maret lalu. Ditengarai ada peran pengusaha Thailand asal Indonesia.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 27 Maret 2021

Gugatlah Daku Kau Kujerat
Kepolisian menetapkan Sadikin Aksa sebagai tersangka pidana perbankan. Ditengarai sebagai pukulan balik atas kemenangan Bosowa di pengadilan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 20 Maret 2021

Terbelit Setoran untuk Lantai Delapan
Dugaan korupsi kembali mencuat di PT Asuransi Kredit Indonesia (Persero). Duit komisi buat agen penjualan produk ditengarai dibagi-bagikan ke kantong anggota direksi.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 6 Maret 2021

Saya Kejebur, tapi Enggak Mundur
Komisaris Utama PT Dini Nusa Kusuma (DNK) Arifin Wiguna menjelaskan sejumlah kesulitan yang dialami perusahaannya untuk memastikan pembiayaan proyek satelit 123 bujur timur. Dia yakin ada investasi segar yang bakal mengucur dalam waktu dekat.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 27 Februari 2021

Terpojok Proyek Jenderal Scotch
Proyek pengadaan satelit untuk pengisian slot orbit 123 derajat Bujur Timur diduga terkatung-katung. Jejak masalah dalam tender tiga tahun lalu mencuat di tengah tak kunjung datangnya calon investor.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 27 Februari 2021

Habis Chevron, Terbit Siapa
Negosiasi Chevron dan Eni dalam proyek Indonesia Deepwater Development dijanjikan kelar pada triwulan I 2021. Meski transisi terlaksana, target produksi perdana diperkirakan molor.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 13 Februari 2021

Cangkriman Penerbangan Ajo Af-1
Otoritas penerbangan mulai membahas berbagai faktor yang melatarbelakangi jatuhnya Sriwijaya Air SJ-182. Diwarnai penelusuran profil kapten hingga informasi baru tentang dugaan kerusakan perangkat pesawat.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 16 Januari 2021

Kesengsem Ambisi Raja Nikel
Pemerintah jorjoran menarik investasi pembuatan baterai untuk menjadi pemain utama industri mobil listrik dunia. Perusahaan negara sektor energi dikonsolidasikan untuk menjadi mitra pemodal global yang tertarik pada cadangan nikel Indonesia.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 9 Januari 2021

Siasat Tuan Rumah Menahan Dunia
Pandemi menghasilkan berkah tersembunyi bagi platform video berbayar. Pemain lokal mencari celah untuk bersaing dan bertahan di tengah dominasi penyedia layanan global.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 2 Januari 2021

Jalan Rumit Peta Tembakau
Kelahi kelompok pendukung kesehatan dan tembakau berlanjut dan memanas menjelang penentuan tarif cukai. Peta jalan industri hasil tembakau masih mandek di level kementerian. Badan Perencanaan Pembangunan Nasional jalan dulu menggeber studi.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 19 Desember 2020

Gas Murah Berat di Ongkos
Pemerintah menyiapkan konsep kerja sama dengan swasta untuk membiayai jaringan gas pipa pengganti elpiji. PGN dan badan usaha lain berinovasi secara komersial.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 12 Desember 2020

Kembali ke Bumi Setelah Pandemi
Pemulihan ekonomi 2021 masih bergantung pada banyak skenario. Namun Covid-19 mulai menyadarkan pelaku usaha untuk bergerak ke ekonomi hijau. Berhadapan dengan kebutuhan pulih cepat yang dibidik pemerintah.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 5 Desember 2020

Besar Pasak di Mata Penambang
Pemerintah ingin mempercepat penghiliran produk batu bara lewat skema pengembangan. Biaya tinggi dan ketidakpastian pasar mendorong pengusaha menyiapkan usul pola pemanfaatan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 28 November 2020

Chaebol Pelabuhan Proyek Jepang
Konsorsium pimpinan Chairul Tanjung selangkah lagi menjadi operator Pelabuhan Patimban. Diwarnai kandasnya hasrat Pelindo II jauh sebelum lelang.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 21 November 2020

Jejak Penggasak Duit Asabri
Audit investigatif Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan mengungkap aktor-aktor yang diduga menyelewengkan dana investasi PT Asabri (Persero). Sejumlah nama tenar menyelip di tengah pemeriksaan.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 7 November 2020

Duit Negara Rasa Swasta
Pendirian lembaga pengelola investasi Indonesia alias Indonesia Investment Authority tinggal menunggu peraturan pemerintah. Inilah produk kunci omnibus law yang diharapkan menjadi kendaraan investor asing untuk menanam fulus di negeri ini.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 24 Oktober 2020

Lakon Si Buruk dan Si Baik
Pemerintah akan menyelamatkan Jiwasraya dengan bantuan modal negara. Ada rencana tambahan untuk menutup keterbatasan anggaran.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 17 Oktober 2020

Separuh Surga Pajak Indonesia
Perubahan aturan perpajakan menyelip di tengah-tengah pembahasan Rancangan Undang-Undang Cipta Kerja. Menebar banyak keringanan pajak.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 10 Oktober 2020

Target Lama Sang Induk
Rencana lama Telkom mengempit saham Gojek selangkah lagi terlaksana. Gagal dilakoni sendiri, aksi korporasi bernilai triliunan rupiah ini dilakukan lewat Telkomsel. Dibayangi ketidakpastian soal nasib investasi.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 3 Oktober 2020

Kolam Lele dan Perjanjian Lama
Pemerintah berupaya memoles aset usang menjadi uang. Tapi nasib aset-aset premium, seperti Hotel Sultan, Taman Mini Indonesia Indah, dan Plaza Semanggi, masih menjadi misteri.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 26 September 2020

Manis Tebu di Bibir Importir
Ribuan ton gula bagian petani tebu menumpuk di pabrik-pabrik milik badan usaha milik negara. Mengejar janji importir.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 19 September 2020

Dua Rancangan Satu Napas
Dewan Perwakilan Rakyat menggulirkan rencana pembahasan revisi Undang-Undang Bank Indonesia yang dikhawatirkan akan menggerus independensi bank sentral. Sarat kepentingan pemerintah.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 5 September 2020

Main Kurir Angkutan Negara
Badan usaha milik negara sektor transportasi mencoba peruntungan di bisnis kurir. Memanfaatkan ruang armada mereka yang tengah lowong.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 29 Agustus 2020

Tambahan Kuota buat Japfa
Di tengah jebloknya harga ayam di tingkat peternak, Kementerian Peternakan mengabulkan usul penambahan kuota impor bibit dari Japfa. Dimulai dari lobi bersama anak menteri.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 15 Agustus 2020

Daur Ulang Proyek Pangan
Presiden Joko Widodo mencanangkan pembangunan pusat pangan terintegrasi di bekas lahan proyek cetak sawah sejuta hektare di Kalimantan Tengah. Panas di dalam dan luar pemerintah.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 8 Agustus 2020

Banting Harga, Pergi ke Desa
Penjualan listrik PLN jeblok gara-gara pandemi. Program diskon hingga perluasan pasar digeber.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 1 Agustus 2020

Tamsil dari Delta Mahakam
Pertamina menggenjot investasi di Blok Mahakam untuk menahan penurunan produksi. Berharap pada Lapangan Peciko dan Tunu.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 18 Juli 2020

Terjepit Kredit Empat Gajah
Otoritas Jasa Keuangan mendorong Mayapada menambah modal atau berganti pemegang saham pengendali. Diduga buntut dari konsentrasi kredit kepada kolega pemilik yang dinilai melanggar ketentuan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 11 Juli 2020

Saya Jaga Bank Ini Setengah Mati
Komisaris Utama PT Bank Mayapada Internasional Tbk Tahir menjelaskan kondisi yang menerpa banknya. Orang terkaya ketujuh di Indonesia versi Forbes ini memastikan tak akan tinggal diam melihat likuiditas Mayapada mengkeret.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 11 Juli 2020

Musim Kenduri Pemburu Bayi
Gelombang ekspor benih lobster telah dimulai. Sejumlah perusahaan eksportir terafiliasi dengan partai dan berjejaring dengan bekas penyelundup.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 4 Juli 2020

Mitra Lari, Belok ke Bursa
Perombakan organisasi Pertamina diiringi rencana melepas saham anak usaha ke publik. Ada niat lain di luar tujuan transparansi dan akuntabilitas perusahaan negara.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 27 Juni 2020

Silat Terakhir Bosowa-Kalla
Kelompok usaha Bosowa berusaha mempertahankan kendali Bank Bukopin yang selangkah lagi beralih ke tangan Kookmin Bank. Penambahan modal makin mendesak dilakukan setelah likuiditas Bukopin memburuk. Membuka luka menahun akibat kredit bermasalah ke perusahaan terafiliasi grup Kalla dan Bosowa.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 20 Juni 2020

Dari Perusahaan untuk Korporasi
Penyaluran dana perkebunan untuk peremajaan sawit rakyat centang-perenang di daerah. Tak sebanding dengan besarnya duit untuk program biodiesel.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 13 Juni 2020

Kami Tidak Menyubsidi Perusahaan Sawit
Rencana pemerintah menyuntikkan duit Rp 2,78 triliun kepada Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit menuai kritik. Beban baru dalam rencana perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2020 ini dinilai hanya menguntungkan perusahaan sawit yang kebagian pasar pasokan bahan bakar nabati pada program biodiesel.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 13 Juni 2020

Utang Murah Penyambung Nyawa
Pemerintah menyediakan talangan Rp 19,65 triliun untuk badan usaha milik negara yang terkena dampak Covid-19. Sebagian dianggap sia-sia.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 6 Juni 2020

Laku Digital Mengail Cuan
Pendekatan digital dinilai merupakan kunci berbisnis pada era normal baru. Perbankan dianggap paling siap.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 30 Mei 2020

Bunga Pasar Pemicu Sawala
Rencana pembelian obligasi pemerintah oleh Bank Indonesia diwarnai beda pendapat soal imbal hasil. Tambalan anggaran diperlukan untuk menopang likuiditas perbankan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 16 Mei 2020

Giliran Debitor Butuh Ventilator
Korporasi swasta dan milik negara berlomba-lomba berburu restrukturisasi utang akibat lesunya ekonomi. Pemerintah mengantisipasi menipisnya likuiditas lembaga keuangan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 16 Mei 2020

Buruk Data, Bansos Digelontor
Pemerintah pusat dan daerah jorjoran menggulirkan program bantuan sosial bagi warga yang terimbas pandemi Covid-19. Basis data penerima yang berantakan memicu kisruh penyaluran santunan. Berpotensi merugikan negara.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 2 Mei 2020

Besar Hasrat daripada Tangki
Memanfaatkan harga yang sedang jatuh, Pertamina berencana membeli minyak dalam jumlah banyak. Terganjal keterbatasan tangki penampungan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 25 April 2020

Ontran-ontran Qanun Anggaran
Perubahan drastis anggaran negara lewat peraturan presiden menuai polemik. Dianggap menyalahi konstitusi.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 18 April 2020

Belanja dari Rumah, Pekerja Dirumahkan
Gelombang pemecatan melanda industri retail modern. Pasaraya paling berdarah.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 11 April 2020

Kami Berharap PHK Pilihan Terakhir
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah memastikan pemerintah telah menyiapkan penanganan dampak Covid-19 terhadap sektor buruh. Data soal korban PHK masih dikumpulkan.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 11 April 2020

Duit Panas di Tengah Pandemi
Pembahasan rencana pengadaan alat uji cepat Covid-19 berlarut-larut. Banyak pedagang menawarkan beraneka merek buatan luar negeri.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 4 April 2020

Gunungan Masalah Listrik Sampah
Komisi Pemberantasan Korupsi merekomendasikan pemerintah merevisi skema proyek pengolahan sampah untuk kelistrikan. Dianggap hanya menguntungkan investor dan membebani keuangan negara.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 28 Maret 2020

Pukulan Ringan Saja Mematikan
Kalkulasi banyak ekonom menyimpulkan pandemi virus corona akan berujung pada krisis ekonomi dunia. Pemerintah dan bank sentral menyiapkan strategi penyelamatan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 21 Maret 2020

Bakrie Dirunut, Audit Terbelah
Tim audit Badan Pemeriksa Keuangan menemukan indikasi investasi bermasalah PT Asuransi Jiwasraya di saham Grup Bakrie. Terancam tak masuk hasil pemeriksaan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 7 Maret 2020

Sumpah Maya Cincin Palapa
Janji terbukanya akses Internet cepat dan murah di pelosok lewat Palapa Ring belum tunai. Terganjal skema menyambungkan Internet ke jaringan kabel serat optik.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 29 Februari 2020

Sawala di Dua Palagan
Penyiapan aturan pelaksana pengalihan seluruh program jaminan pensiun ke BP Jamsostek mentok di kementerian abdi negara. Debat memanas dalam persidangan Mahkamah Konstitusi.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 22 Februari 2020

Terseret Skandal Dua Saudara
Setelah Jiwasraya dan Asabri, giliran Taspen disorot dalam masalah pengelolaan dana investasi. Pernah tersangkut transaksi obligasi bermasalah di anak perusahaan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 15 Februari 2020

Migrasi Televisi sampai Nanti
Pembahasan revisi Undang-Undang Penyiaran dilakukan dari awal. Keputusan lama tentang skema migrasi siaran televisi analog ke digital terancam berubah.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 8 Februari 2020

Kepeng Kopong Investasi Asabri
Pengelolaan investasi Asabri diduga bermasalah. Kejanggalan sudah lama terdeteksi, melibatkan pelaku di kasus Jiwasraya.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 18 Januari 2020

Duo di Investasi Portofolio
Badan Pemeriksa Keuangan menyorot transaksi Jiwasraya pada saham yang terafiliasi dengan Benny Tjokrosaputro dan Heru Hidayat. Mencuat juga dalam dugaan prahara baru investasi Asabri.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 11 Januari 2020

Berebut Uang Udang Karang
Menteri Edhy Prabowo berencana mengubah aturan lobster peninggalan Susi Pudjiastuti. Melibatkan lobi-lobi para pengusaha.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 4 Januari 2020

Dalih Sepi Petandang
Realisasi kunjungan turis asing meleset dari target. Turut dipicu tiket mahal penerbangan domestik.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 28 Desember 2019

Harga Listrik Rasa Swasta
Kementerian Energi berusaha meningkatkan bauran listrik energi terbarukan lewat rencana perubahan harga beli. Disukai pengusaha, tidak buat PLN.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 21 Desember 2019

Skema Baru Energi Terbarukan
PEMERINTAH sedang menyusun rancangan peraturan presiden tentang pembelian tenaga listrik energi terbarukan oleh PT Perusahaan Listrik Negara (Persero). Penetapan harga beli menggunakan skema feed-in tariff, yang tak lagi mengakomodasi proses negosiasi. Ramah terhadap investor, model baru ini bisa mengancam upaya PLN menekan selisih harga pembelian dan penjualan yang selama ini melebar.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 21 Desember 2019

Bisnis Listrik di Bawah Erick
Perombakan yang disiapkan Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir di tubuh Perusahaan Listrik Negara diwarnai tarik-ulur pergantian direktur utama. Perusahaan setrum negara ini juga akan diarahkan agar mengubah model bisnisnya yang dianggap terlalu berfokus pada pembangunan pembangkit. Suara lama dari para pengembang listrik swasta.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 14 Desember 2019

Alot Revisi Area Konsesi
Pembahasan revisi Undang-Undang Pertambangan Mineral dan Batu Bara kembali dikebut. Tetap berisi rencana penghapusan ketentuan penyusutan wilayah kerja perusahaan batu bara.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Sabtu, 7 Desember 2019

Misi Ganda Medan Merdeka
Erick Thohir menyapu habis pejabat eselon I Kementerian Badan Usaha Milik Negara. Struktur organisasi dipangkas demi mencetak birokrasi rasa korporasi. Namun misi lain turut memicu perombakan yang sempat ditutup rapat dari publik ini: menghapus praktik jual-beli jabatan di perusahaan pelat merah. Dugaan yang juga didengar Istana.
Laporan Utama Edisi : Sabtu, 23 November 2019

Reksa Dana Besar Jababeka Bersibak
Perselisihan manajemen Jababeka berlanjut ke pengadilan. Diwarnai kejanggalan penempatan hasil reksa dana yang diduga melanggar ketentuan.
Ekonomi dan Bisnis Edisi : Jumat, 8 November 2019

Dari Swiss hingga Taiwan
Pemain global penyuplai daya mobil listrik mulai berdatangan. Stasiun pengisian kendaraan ramah lingkungan akan bermunculan.